Bengkalis - Meskipun sebagian besar wilayah Bengkalis mulai memasuki musim panas, namun hujan lokal dengan intensitas cukup tinggi masih mengguyur sejumlah daerah di daratan Sumatera, khususnya wilayah Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis.
Akibat curah hujan yang cukup tinggi beberapa pekan terakhir, dua desa di kecamatan tersebut terdampak banjir cukup serius. Wilayah yang terdampak banjir adalah Desa Muara Dua dan Desa Bandar Jaya.
Air hujan yang terus mengguyur menyebabkan genangan setinggi 40 sentimeter masuk ke rumah-rumah warga. Kondisi ini cukup memprihatinkan, terutama bagi warga yang tinggal di rumah non-panggung. “Banjir di Desa Muara Dua terjadi di Dusun Jadi Mulyo RT 07 RW 04.
Air merendam sebanyak 36 rumah penduduk. Sementara di Desa Bandar Jaya, banjir terjadi di Dusun Suka Damai dan berdampak pada 35 Kepala Keluarga (KK),” ungkap Manager Pusdalops Penanggulangan Bencana (PB) BPBD Bengkalis, Erzansyah, Minggu (20/4/2025) siang.
Erzansyah menjelaskan, genangan air terjadi karena sebagian besar rumah warga bukan rumah panggung, sehingga air langsung masuk ke dalam rumah. “Penyebab banjir ini karena curah hujan lokal yang cukup tinggi. Ini terjadi akibat dari transisi musim, dari kemarau ke hujan maupun sebaliknya.
Selain itu, daya serap tanah di wilayah tersebut juga rendah, sehingga air hujan tidak dapat terserap dengan baik,” jelasnya. Untuk mengantisipasi dampak lebih luas, BPBD Bengkalis bersama pihak terkait telah melakukan penanganan cepat.
Beberapa warga terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman. “Di Desa Muara Dua, ada 7 KK yang terpaksa mengungsi. Sementara di Desa Bandar Jaya, jumlah pengungsi mencapai 9 KK. Mereka ada yang tinggal sementara di rumah saudara, ada juga yang kami tempatkan di perumahan sekolah dan fasilitas desa,” tambah Erzansyah.
Meski demikian, hingga saat ini belum ada fasilitas umum yang terdampak langsung oleh banjir. Aktivitas belajar mengajar di sekolah masih berjalan seperti biasa.
Sumber Redaksi rri.co.id
#humaspusdalopspb
Berita Lainnya
PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BENGKALIS KEMBALI MENYERAHKAN BANTUAN SOSIAL MENINGGAL DUNIA AKIBAT COVID-19 DI TAHUN 2021 KEPADA AHLI WARIS YANG SAH
Kalaksa BPBD Bengkalis Sampaikan Arahan Sekaligus Lakukan Upaya Pencegahan Dini Karhutla di Rapat Koordinasi Penanggulangan Karhutla Di Kecamatan Rupat